Pages

October 6, 2012

Jackass 3D (2010)


Jackass berisikan sekumpulan orang bangsat tak takut mati yaitu Johnny Knoxville, Bam Margera, Steve-O, Ryan Dunn, Wee Man, Preston Lacy, Chris Pontius, Danger Ehren, dan Dave England. Mereka senang sekali mempermainkan nyawa mereka hanya untuk membuat orang tertawa. Pada awalnya Jackass merupakan serial TV yang muncul di MTV sekitar tahun 2000 sampai 2001, kemudian muncul Jackass The Movie dan Jackass Number Two dalam bentuk layar lebar. Dan sekarang Jackass 3D.

Jackass 3D tetap sama dengan film terdahulunya, tidak ada plot atau script, orangnya tetap sama, masih bertingkah gila. Lalu apa yang berbeda dari film Jackass kali ini. Jika melihat embel-embel 3D yang dipajang dijudulnya itu mungkin kalian sudah mengetahuinya. Ya film Jackass ini disajikan dalam format 3D. Murni menggunakan kamera 3D, tidak dari hasil konversi. Namun karena saya hanya menontonnya lewat layar laptop saja, jadi tidak bisa merasakan sensasi 3D-nya. Sangat disayangkan jika tidak menontonnya dalam bentuk 3D.

Jackass 3D dibuka dengan Beavis dan Butt-Head yang memperkenalkan format 3D yang dipakai di film ini. Lalu berlanjut dengan opening yang menampilkan para anggota Jackass. Di opening mereka mempertunjukan setiap anggotanya di hantam dengan berbagai macam benda dengan efek super slowmotion keren dan efek 3D yang memanjakan mata. Opening-nya di-shoot dengan kamera phantom yang mampu menangkap 1000 frame/detik. Setelah itu barulah serangkaian aksi gila bin bangsat nan sinting mulai bertaburan.



Kegilaan Jackass 3D dari awal sampai akhir lambat laun tingkat kesintingannya semakin meningkat. Mulai dari yang ringan segmen High Five sampai yang paling menjijikan Poo Cocktail Supreme, yang mana Steve-O diikat dalam sebuah portable toilet yang berisikan kotoran lalu diguncang layaknya bungee jumping. Lalu ada juga yang sampai membuat saya ngilu yaitu Lamborghini Tooth Pull, disitu Danger Ehren giginya diikat dengan tali lalu dikaitkan di mobil Lamborghini yang melaju kencang, anda bisa bayangkan gigi anda dicabut sampai keakar-akarnya secara paksa dengan hal yang tidak wajar. Selain itu masih banyak lagi stunt-stunt gila lainnya seperti Sweat Suit Cocktail, Helicockter, Apple of My Ass, Penis Baseball, bayangkan sendiri bagaimana kocaknya judul segmen yang saya sebut tadi.

Setelah openingnya dibuat dengan sangat spektakuler, kini closingnya pun tidak kalah spektakuler. Gabungan antara ledakan dan banjir dahsyat, super slowmotion, serta 3D. Dan pada saat closing credit-title jangan beranjak dulu dari kursi anda, karena di credit-titlenya pun anda masih akan dibuat tertawa lagi. Dengan aksi mereka yang lain dan behind the scene-nya. Disitu juga ditampilkan foto-foto para anggota Jackass sewaktu kecil dan remaja. Saya tidak akan membahas kekurangan dari film ini, karena tidak enak rasanya jika saya membahas itu. Karena yang kita butuhkan hanyalah duduk manis rileks menonton film ini, lalu menyiapkan persedian kantung muntah yang banyak, bersiap-siap untuk menerima kegilaan yang mereka buat. Dan akhirnya anda pun sukses tertawa terbahak-bahak.

Secara keseluruhan Jackass 3D adalah sebuah tontonan yang sangat-sangat menghibur. Sebuah suguhan yang bisa jadi dicintai atau dibenci. Dan saya termasuk yang mencintainya. Anehnya, semenjijikan apapun film Jackass saya masih tetap menontonnya sampai sekarang jika sedang bosan. Dan hebatnya konsep stunt usang yang mereka suguhkan sampai sekarang masih efektif membuat kita tertawa.

REMINDER THE STUNT IN THIS MOVIE WERE PERFORMED BY PROFESSIONALS, SO FOR YOUR SAFETY AND THE PROTECTION OF THOSE AROUND YOU, DO NOT ATTEMPT ANY OF THE STUNTS YOU HAVE JUST SEEN.

Fuck!!!
7.5/10

1 comment:

  1. yang paling kocak yah pas stunt mesin Jet itu. ngakak!

    ReplyDelete