Pages

November 7, 2012

2 Coelhos (2012)

Dulu pas pertama kali saya buat blog ini, saya pikir review-review film yang akan saya tulis kalo nggak film Hollywood, Eropa atau film Asia kaya Jepang, Thailand, Korea sama Indonesia. Dan sepertinya akan jarang nge-review dari negara lain. Sampai suatu hari disalah satu situs review film ternama saya mendapat rekomendasi film dari negara Brazil yaitu 2 Coelhos. Saya pun langsung mencari film ini lalu menontonnya dan saya puas. Bisa dibilang 2 Coelhos adalah film Brazil pertama yang saya tonton. Mungkin tinggal menunggu waktu saja, saya mulai rajin menonton film Brazil, sudah ada beberapa judul film Brazil yang menjadi incaran saya selanjutnya.

2 Coelhos a.k.a. Two Rabbits berkisah tentang Edgar (Fernando Alves Pinto) yang sedang merencanakan perampokan dengan menyuruh perampok bernama Velinha (ThaĆ­de) dari seorang gangster yang bernama Maicon (Marat Descartes), selain itu ada juga seorang jaksa cantik bernama Julia (Alessandra Negrini) dan seorang pria bernama Walter (Caco Ciocler) yang membantu rencana Edgar. Mungkin itu saja sinopsis singkat dari saya, saya pun sebenarnya bingung mau menulisnya bagaiamana.

Dibuka dengan adegan seorang wanita berjalan dengan anaknya kemudian tiba-tiba muncul sebuah mobil yang menabrak mereka, belum apa-apa 2 Coelhos sudah langsung membuat saya tegang juga menyenangkan dengan opening-nya, ditambah dengan lantunan lagu 30 Second to Mars - Kings and Queen. Itulah sebenarnya awal dari kisah film ini yang nantinya akan terjawab di akhir film. Dilanjutkan dengan sebuah narasi tentang kehidupan Edgar. Kemudian narasi yang disuarakannya berlanjut memperkenalkan satu per satu karakter lain.

Kriminal, korupsi, gangster hal-hal itulah yang akan kita lihat di 2 Coelhos dalam durasi 108 menitnya, ditambah dengan aksi jaul beli tembakan, bunuh-membunuh, ledakan, dan slowmotion yang menawan. Kurang apalagi, semua hal yang dibutuhkan dalam kenikmatan menonton film action ada disini. Dan yang paling saya sukai dari 2 Coelhos adalah editing-nya, mulai dari penggunaan efek animasi yang tidak lazim dan efek-efek seperti coretan. Lalu transisi scene by scene yang cepat dan kadang ber-flashback. Afonso Poyart sang sutradara membungkus semua itu tersaji menawan bersamaan dengan berjalannya setiap adegan action yang diberikan 2 Coelhos. Selain itu soundtrack dan sinematografi yang ada di film ini juga keren dan bagus.

Menonton 2 Coelhos tidak perlu menguras otak terlalu berlebih karena yang kita butuhkan hanyalah duduk manis fokus di depan layar dan menikmati setiap detik dari film ini, lalu akhirnya pada saat twist ending anda akan dibuatnya senang. Pada akhirnya 2 Coelhos menjadi film action yang berbeda dari yang lain, sebuah film dengan kepingan puzzle bertebaran terangkai satu demi satu membentuk sebuah plot cerita cerdas, presentasi yang unik, dan twist ending yang mengejutkan. Bravo!

8/10

No comments:

Post a Comment