Pages

February 6, 2016

Primal Fear (1996)


Primal Fear mengisahkan tentang Martin Veil (Richard Gere) seorang pengacara handal dan terkenal yang suatu hari secara sukarela mau menangani kasus kliennya bernama Aaron Stampler (Edward Norton) seorang pemuda lugu dan yatim piatu yang didakwa atas pembunuhan seorang uskup agung. Benarkah Aaron yang melakukannya??

Entah kenapa pengen aja rewatch film ini. Btw sebelum kalian membaca lebih jauh, this review may contain spoilers. Primal Fear diadaptasi dari novel berjudul sama karangan William Diehl yang scriptnya ditulis oleh Steve Shagan dan Ann Biderman. Fyi ini adalah film debutnya om Edward Norton – which is my favorite actor – sebelum doi tenar di American History X, Fight Club, The Incredible Hulk, dll.

Sumpah dua jempol banget buat Norton di sini yang bisa memerankan seseorang yang mempunyai kepribadian ganda. Di satu sisi doi seorang psycho, di sisi lain bocah innocent. Di satu sisi dia harus ngomong kayak orang gagap, di sisi lain harus ngomong belagu lengkap dengan ledakan emosinya. Asli kudos buat Norton di sini, dan nggak tangung-tanggung dia mendapatkan best supporting actor pada ajang Golden Globe Awards 1996 di film pertamanya ini. Gila.

Saking bagusnya doi memerankan Aaron Stampler, si Richard Gere dan Laura Linney yang sebenarnya pun juga tampil baik berasa kayak nggak terlalu menonjol di sini. Selain kekuatan castnya khususnya Edward Norton, satu lagi yang menarik dari Primal Fear adalah twist endingnya yang brilian. Sutradara film ini Gregory Hoblit menggiring kita dari awal dengan intens sampai akhirnya ending yang berasa kayak habis ditipu. Dibuatnya penasaran dan berusaha untuk menebak-nebak.

Kunci utamanya ya si Norton tadi yang memerankan Aaron Stampler dengan dual personalitynya yang begitu believable. Naskah ceritanya memang sedari awal begitu kuat dalam durasi 130 menitnya. Disuguhi kisah terkait dunia pengacara yang dihadapkan pada kasus pembunuhan yang menarik. Secara keseluruhan Primal Fear sangat direkomendasikan bagi kalian yang suka film tentang penyidikan kasus dan film dengan twist ending. 4/5


No comments:

Post a Comment