Hal yang membuat saya tertarik
menonton film ini selain bahwa ceritanya yang unik adalah adanya Joseph
Gordon-Levitt sebagai aktor utama di film ini, sudah terlalu sering saya
melihat aktingnya sehingga sudah tidak diragukan lagi kualitasnya sebagai aktor papan
atas yang tahun ini juga sedang naik daun, mulai dari 500 Days of Summer, Inception,
50/50, The Dark Knight Rises, hingga Lopper
yang tanggal rilis tidak lama dengan Premium
Rush.
Premium Rush bercerita tentang Wilee (Joseph Gordon-Levitt) seorang
kurir sepeda yang suatu ketika menerima tugas untuk mengantarkan sebuah paket
dari Nima (Jamie Chung) ke seorang bernama Sister Chen yang berada di China
Town. Masalah mulai hadir ketika seorang polisi bernama Bobby Monday (Michael
Shannon) datang dan meminta Wilee untuk menyerahkan paket yang dia bawa
tersebut. Dalam usaha pengiriman paket tersebut dia dibantu Vanessa (Dania
Ramirez) agar paket tersebut tidak direbut. Lantas apakah Wilee mampu
menyelasaikan tugas tersebut atau sebaliknya?
Alur cerita dari Premium Rush sebenarnya sederhana saja
mudah dipahami, tidak perlu sebuah pemikiran yang dalam untuk memahami setiap
kedetilannya. Premium Rush tidak
hanya berkisah tentang masalah paket itu saja, Premium Rush juga memiliki beberapa subplot, contohnya seperti cerita
tentang cinta segitiga antara Wilee, Vanessa dan Manny (Wolé
Parks). Namun, sebenarnya tanpa subplot itupun tidak masalah, toh tidak akan
mengganggu alur cerita dan tidak terlalu berkesan juga. Justru subplot itu
hanya membuat durasinya semakin panjang saja dan lalu ending film ini juga berakhir
antiklimaks jauh dari ekspektasi saya sebelumnya. Terlepas dari kekurangan itu,
satu hal yang suka dari Premium Rush adalah gaya penceritaanya yang ber-flashback, melompat-lompat dari satu
waktu ke waktu yang lain secara dinamis. Selain itu ada satu hal yang sukai
dari Premium Rush yaitu suguhan
visualnya seperti penampilan rute jalan yang dikemas dengan kreatif, lalu
pemunculan isi pikiran Wilee memprediksikan jalannya melewati kehiruk-pikukann
kota New York agar terhindar tabrakan kendaraan lain yang juga dikemas tidak
kalah menariknya.
Unsur teknis dari film ini juga
semuanya digarap dengan bagus mulai dari sinematografi, scoring, hingga jajaran
cast-nya. Joseph Gordon-Levitt sang aktor utama di film ini bermain sangat
total sebagai Wilee. Dia benar-benar menunjukan kapasitasnya sebagai salah satu
aktor terbaik yang dimiliki Hollywood saat ini. Melaju dengan kecepatan tinggi
menggunakan sepeda dengan hanya helm sebagai pengaman, tentu sangat membahayakan
nyawa. Bisa dilihat ketotalannya seperti dia mempelajari trik-trik mengendarai
sepeda fixie bahkan kabarnya Gordon-Levitt sempat mengalami kecelakaan yang
menyebabkan tangannya harus dijahit. Hmm... Ride Like Hell. Lalu tokoh antagonis di film ini Bobby
Monday diperankan Michael Shannon sebagai seorang polisi bodoh nan gila
bertampang psyco yang sangat pas diperankan olehnya. Lalu cast yang lain juga
tampil cukup baik meski tidak semuanya, mereka lumayan memberikan andil dalam
jalannya cerita.
Pada akhirnya Premium Rush adalah contoh sebuah film
dengan cerita sederhana namun dikemas dengan berkelas. Selama satu setengah jam
lebih adrenalin anda akan dibawa Premium
Rush mengelilingi keramaian kota New York. Sebuah film yang sangat
direkomendasikan untuk anda para pecinta sepeda, khususnya fixie. Dan bagi anda
yang menyukai aksi kejaran-kejaran kendaraan dengan kecepatan tinggi layaknya Fast & Furious.
7.5/10
7.5/10
No comments:
Post a Comment